Pages

4.02.2013

Kisah inspiratif ''Pensil & Penghapus''

PENSIL : “Maafkan aku Penghapus…”

PENGHAPUS : “Maafkan aku? Untuk apa Pensil? Kamu tidak melakukan kesalahan apa pun kepadaku.”

PENSIL : “Aku minta maaf karena aku telah membuatmu terluka. Setiap kali aku melakukan kesalahan, kamu selalu berada di sana untuk menghapusnya. Namun setiap kali kamu membuat kesalahanku lenyap, kamu kehilangan sebagian dari dirimu. Kamu akan menjadi semakin kecil dan kecil setiap saat.”

1.02.2013

Shock Induction

Hipnosis itu dari kata “hypnos” yang artinya dewa tidur (menurut kepercayaan bangsa Yunani dulu). Tapi perlu digarisbawahi bahwa hipnosis tidak sama dengan tidur. Hanya kondisi akan tidur atau terbangun dari tidur tapi malas untuk bangun itulah kondisi—yang katanya hipnosis.

Ada banyak cara untuk membimbing seseorang memasuki kondisi hipnotis. Salah satu cara yang sangat dikenal dan digemari oleh hipnoterapis adalah model shock induction.

Shock induction merupakan cara menuju kondisi hipnotis dengan cara memberikan kejutan. Polanya cukup sederhana, mengalihkan perhatian (focus), menciptakan kaget (shock), kemudian dengan cepat memberikan sugesti.

12.28.2012

Seberapa Hebat "Total Communication" Kita?

Apapun yang sungguh-sungguh kita inginkan harus dikomunikasikan dengan benar. Apa impian kita, ingin jadi apa kita dalam hidup ini, apa yang ingin kita lakukan sebelum mati, apa yang ingin kita miliki sebelum mati, semua itu hanya akan terwujud jika terjadi “Total Communication”.

Total Communication adalah sebuah cara mengawali proses memperbesar kapasitas diri, memperkuat karakter kita. Dengan komunikasi total, kita mempersiapkan diri untuk menampung semua keinginan dan pada saatnya tercapai, kita tidak akan salah mengelolanya.

Self Communication, merupakan proses komunikasi yang sangat fundamental. “Berbicaralah sesuatu yang baik, meskipun kepada dirimu sendiri” itulah pesan Rasulullah yang ditulis pada sebilah pedang miliknya. Self Communication mensyaratkan kita berpikir secara kritis dan mendalam atau bertafakur. Self Communication bertujuan untuk membangkitkan kesadaran tentang siapa kita, mau kemana sebenarnya diri kita, siapa yang sesungguhnya berkuasa dan apa yang seharusnya kita lakukan.